Rabu, 02 Maret 2016

MENJADI TENANG

Bacaan : Ulangan 30 : 19 - 20.

orang terlatih merenungkan kekhawatiran, sementara Tuhan menyediakan kemudahan untuk menjalankan hidup ini; meluangkan waktu untuk tenang dan mengizinkan Allah berbicara pada kita.org akan bingung mgkn dan mmberi tanya "bgmn kita bisa mndengar suara Allah?" jika anda tidak berlatih dari sekarang meluangkan waktu anda bersama Tuhan. anda sulit menghadapi tantangan. kadangkala kita membatasi Tuhan dengan kekuatan kita,samapai ahkirnya kita merasa lelah dan capek karena kita gak punya jalan keluar. jangan membatasi Tuhan dengan pikiran-pikiran  kita. Tuhan memang memberikan kita kuasa dibumi. tapi Dia juga memberi kita pilihan. 

Guys, baca deh ayat ini :
Ulangan 30:19-20 (TB) "Aku memanggil langit dan bumi menjadi saksi terhadap kamu pada hari ini: kepadamu kuperhadapkan kehidupan dan kematian, berkat dan kutuk. Pilihlah kehidupan, supaya engkau hidup, baik engkau maupun keturunanmu, dengan mengasihi TUHAN, Allahmu, mendengarkan suara-Nya dan berpaut pada-Nya, sebab hal itu berarti hidupmu dan lanjut umurmu untuk tinggal di tanah yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyangmu, yakni kepada Abraham, Ishak dan Yakub, untuk memberikannya kepada mereka.". 

Kita patut BANGET memilih kehidupan, dan kehidupan itu adalah ALLAH sendiri. Kehidupan itu adalah FirmanNya. sebab Firman Tuhan tertulis bahwa injil adalah kekuatan Allah, Allah bersama-sama dengan InjilNya.
Saya mengutip sedikit kalimat Andrew Wommack dalam bukunya "jangan batasi Allah ( Don't limit God ) demikian, " pernahkah anda pergi bekerja sementara kamu mengkhawatirkan keluarga kamu, keuangan kamu, kesehatan kamu, Hubungan kamu atau problem lain? Meskipun kamu khawatir, kamu tetap berfungsi dalam pekerjaan kamu, kuliah kamu  sama halnya, kamu tetap dapat terus memfokuskan pikiran pada Allah." 

kamu perlu meluangkan waktu bersama Tuhan.
 
(penulis @edethgrace)
blessings.. :)

MENEMUKAN PASANGAN YANG TERBAIK DIDALAM ALLAH.

Bacaan : 2 Korintus 6 : 4 , Kejadian 24 :15 - 22

2 Korintus 6:14 "Janganlah kamu merupakan pasangan yang tidak seimbang dengan orang-orang yang tak percaya. Sebab persamaan apakah terdapat antara kebenaran dan kedurhakaan? Atau bagaimanakah terang dapat bersatu dengan gelap?".
 
Keuntungan memiliki waktu luang bersama Allah adalah anda mudah mengetahui siapa pria /wanita yang saudara butuhkan bukan inginkan.
Saya pernah sharing dgan beberapa teman wanita dan berkata demikian, kita akan melihat pria / wanita yang sepadan dengan kita melalui karakter diri kita sendiri. Jika karakter kita dibentuk sesuai firman Allah, kita pasti akan melihat karakter pasangan kita dengan cara pandang Allah, bukan cara pandang dunia. Sebaliknya, jika anda adalah wanita yang senang merokok anda pasti akan mencari pria yang juga senang merokok, seimbang dan tidak berat sebelah.
Teman, penting bagi kita hidup dalam Firman Allah dan dibentuk didalam-Nya.
Beberapa kali saya mendengar sharing dari beberapa teman wanita yang menjalankan hubungan beberapa bulan sudah putus, alasannya karena ketidakcocokan, atau di awal pendekatan baik ketika pacaran,berubah, selingkuh, dan beribu alasan lain.
Teman, pacaran bukanlah masa percobaan, ketika anda memutuskan untuk memiliki hubungan dengan pria/wanita tujuannya adalah anda belajar menjalani hubungan yang serius, disana anda belajar menjadi setia dengan pasangan anda, bukan sebaliknya, adanya masa pendekatan agar anda mengenal pasangan anda.

Anda ingin yang terbaik, bukan..?
"jika kita ingin mendapatkan yang trbaik, karakter kita harus di ubah untuk memiliki karakter yg terbaik".
Kita bisa mempelajari kehidupan Ribka yang mempersiapkan karakter terbaiknya di dalam Kejadian 24 :15 - 22.

Teman, Temukan karakter terbaik kita didalam Allah dan firman-Nya.
Blesssingggggggsss....!!!.
(Penulis @Edethgrace)

RASA AMAN BERSAMA TUHAN.

Bacaan : Mazmur 46 : 1 - 11 
03.10  
Helo. 
Selamat memasuki hari baru. seneng banget karena ahkirnya bisa posting lagi, sharing lagi bersama kalian.
Beberapa hari belakangan ini, saya hobi sekali naik kereta.Beberapa dari sanak keluarga saya sempat bertanya "kamu ga takut naik kereta?", saya menggeleng dengan maksud menjawab, "tidak.sama sekali".
 Ketika saya membaca Mazmur 46 : 1 - 11, saya semakin menyadari, benar perikop dari pasal ini "ALLAH, KOTA BENTENG KITA", menyadari betapa pentingnya memiliki hubungan dengan Tuhan, semakin kenyamanan dan rasa terlindungi 24 jam setiap harinya, amat sangat terasa.Disaat dunia begitu takut, heboh dan marak dengan kasus2 yang mengancam, ! mereka, yang didalam Tuhan akan selalu merasa Aman dan terlindungi.Bagi saya, Tuhan adalah Pribadi yang paling tepat utk kita temui setiap waktu,Disaat dunia mempertunjukan keburukan yang mengancam, situasi tdk aman, justru Tuhan memberi 1001 malah lebih dan tak terhitung janji-Janji Nya untuk menenangkan kita.Kedekatan bersama Tuhan akan selalu memberi kedamaian, kesejahteraan, ketentraman dimana saja kita berada, dalam semua aktivitas kita setiap harinya.Rasa aman didalam Tuhan tidak hanya didapat dari seberapa banyak pelayanan dan pkerjaan, kesuksesan yang kita raih. Tapi seberapa banyak kita meluangkan waktu bersama Tuhan.Tidak ada tempat yang paling nyaman selain tinggal didalam Tuhan. 
( Penulis @edethgrace )

Rabu, 24 Februari 2016

BERHENTI MENJADI IRI!

Good morning,
 
Pagi ini, melihat beberapa status2 d sosmed,
Agak ganjal rasanya dengan kalimat "iri tanda tak mampu".
Teman, istilah2 sperti ini harusnya gak perlu menjadi tata bahasa kita sehari-hari, Tuhan mampu nyediain semua kebutuhan kita, jangan pernah menaruh rasa iri pada siapapun.
sebab Tuhan itu adil dan berlimpah kasih setia, masing-masing orang telah dirancangkan mengalami kelimpahan dalam hidupnya.

Mari kita baca ayat berikut ini: 
Matius 6:28 (TB) Dan mengapa kamu kuatir akan pakaian? Perhatikanlah bunga bakung di ladang, yang tumbuh tanpa bekerja dan tanpa memintal,

jangan biarkan iri menjadi atensi kita, sebab Tuhan itu baik dan setia, Ia tidak akan pernah membiarkan kita hidup dalam kekurangan..
blessing!!!!

(penulis @edethgrace)

MENJADI BAHAGIA


Menjadi bahagia hanya perkara sederhana, seperti teh bisa manis karena di taruh gula, bayangkan saja gula adalah iman-mu.iman yang membawa-mu menjadi bahagia.
Tapi banyak orang senang mikir perkara tinggi, seperti besok makan apa?, susah nyari kerjaanlah, ga punya uanglah. Tidak bahagia tapi hidup khawatir.
•••
Besok emang susah, ya kalau kita pilih jadi susah.
Besok itu wajib bahagia, anggap saja besok sudah masuk wajib militer. Tiap hari disuruh bahagia.
•••
Disuruh kejar hidup malah kejar kematian. Mati bukan perkara bunuh diri, nunggu dikuburlah.
Tiap hari kalau sedih lalu ngeluh jadi kecewa, ya situ memang lagi mati. Mati ROHani.sementara orang hidup karena ada ROH didalamnya.
•••
Mau minum susu coklat
Tapi pesannya air putih terus.
Kapan lidah kecap susu rasa coklat?
•••
Hei, Tuhan ga pernah sibuk.
Kita yang sibuk jadi orang sibuk. (Penulis @edethgrace)

MENJADI TENANG

Bacaan : Ulangan 30 : 19 - 20.

banyak orang terlatih merenungkan kekhawatiran.
sementara Tuhan menyediakan kemudahan untuk menjalankan hidup ini; meluangkan waktu untuk tenang dan mengizinkan Allah berbicara pada kita.
org akan bingung mgkn dan mmberi tanya "bgmn kita bisa mndengar suara Allah?"
jika anda tidak berlatih dari sekarang meluangkan waktu anda bersama Tuhan.
anda sulit menjalani hidup ini.
jangan membatasi Tuhan dengan pikiran2 kita.
Tuhan memang memberikan kita kuasa dibumi. tapi Dia juga memberi kita pilihan.


mari saudara baca ayat ini :
Ulangan 30:19-20 (TB) Aku memanggil langit dan bumi menjadi saksi terhadap kamu pada hari ini: kepadamu kuperhadapkan kehidupan dan kematian, berkat dan kutuk. Pilihlah kehidupan, supaya engkau hidup, baik engkau maupun keturunanmu,
dengan mengasihi TUHAN, Allahmu, mendengarkan suara-Nya dan berpaut pada-Nya, sebab hal itu berarti hidupmu dan lanjut umurmu untuk tinggal di tanah yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyangmu, yakni kepada Abraham, Ishak dan Yakub, untuk memberikannya kepada mereka." 


kita patut memilih kehidupan, dan kehidupan itu adalah Allah.
saya mengutip sedikit kalimat Andrew Wommack dalam bukunya "jangan batasi Allah ( Don't limit God ) demikian, " pernahkah anda pergi bekerja sementara anda mengkhawatirkan keluarga anda, keuangan anda, kesehatan anda, atau problem lain?. meskipun anda khawatir, anda tetap berfungsi dalam pekerjaan anda. sama halnya, anda tetap dapat terus memfokuskan pikiran pada Allah."

teman, anda perlu meluangkan waktu bersama Tuhan.

(penulis @edethgrace)
blessings..

Jumat, 12 Februari 2016

KEKUATAN ORANG MUDA

Bacaan : Amsal 20 : 29

"hiasan orang muda ialah kekuatannya, dan keindahan orang tua ialah ubannya"

Halo teman, biarkanlah saya ngulangin lagi ayat firman didalam Amsal tadi, "hiasan orang muda ialah kekuatannya". Kata hiasan disini sepertinya masih menjanggal, mari kita lihat sebentar ayat ini dalam versi New English Translation (NET) Proverbs 20 : 29 "the glory of young men is their strength". Jika diterjemahkan di dalam bahasa Indonesia, Glory artinya ketenaran, keagungan, kemuliaan, keindahan, kecantikan yang luar biasa. Semua kata sifat ini sangat ingin dimiliki setiap manusia. Contohnya, kulit wajah saya mudah berjerawat, saya ingin memiliki wajah yang cantik dan bebas jerawat, jika saya ingin memilikinya, saya harus bisa melawan rasa malas saya untuk membersihkan wajah, melawan rasa malas adalah kekuatan saya.
Ada banyak anak-anak muda mempunyai banyak mimpi tetapi ketika melihat kenyataan mereka mundur 100 langkah dari tempat dimana harapan dan impian mereka berada.

Teman, Firman Tuhan hari ini mau mengajarkan kita untuk menggunakan KEKUATAN di dalam diri kita. Tuhan tidak pernah menyelipkan rasa takut saat ia membentuk kita, mengapa kita harus takut jika Tuhan telah memberikan roh kekuatan? Mari kita lihat apa kata firman Tuhan tentang ketakutan dan kekuatan, 2 Timotius 1 : 7 "sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban." Di dalam kita ada roh yang menuntun kita kepada kebenaran dan menjadi kuat di dalam Tuhan adalah kebenaran. 
Simple, kita adalah orang-orang yang diciptakan Tuhan untuk hidup dalam kelimpahan maka  Ayo! bangkitkan semangat untuk menyiapkan diri melalui kekuatan didalam diri kita. mungkin anda berkata, "saya tidak tahu cara memulainya", mulailah dengan saat teduh anda bersama Tuhan, sebab Tuhan dan firman-Nya tidak punya jadwal untuk berhenti mengingatkan dan menguatkan anda setiap hari. anda mungkin banyak membaca buku tentang kesuksesan, tetapi isi buku tersebut hanya mampu memberi saudara cara, Firman Tuhan jauh lebih kuat untuk menguatkan saudara setiap waktu. sebab tidak firman yang kembali dengan sia-sia (Yesaya 55 : 11)
Tuhan menghias kita dengan kekuatan, hiasan itu akan semakin kuat saat saudara melatihnya dengan merenungkan,melakukan, dan terus mengucapkan janji Firman Tuhan.
kekuatan orang muda adalah firman Tuhan.
Blessings@
(penulis @Edethgrace)

KITA BUKAN HAMBA UANG

Bacaan : Ibrani 13 : 5
Teman, mungkin kalian pernah mengalami masalah dimana uang sangatlah penting,hingga memandang uang adalah segalanya, saat ga punya uang ,kita akan merasa lemah, ga bisa berbuat apapun. Pasrah dan menanti Tuhan mengirimkan malaikat dengan uang yang kami butuhkan. Bahkan akan mencari cara agar mendaptkan uang.
Firman Tuhan mengajarkan kita "janganlah kamu menjadi hamba uang dan cukupkanlah dirimu dengan apa yang ada padamu. Karena Allah telah berfirman: "Aku sekali-kali tidak akan meninggalkan engkau." (Ibrani 13 : 5).
Mari kita perjelas lebih lagi;
1. Menjadi "hamba" uang berarti tanpa uang kita pasti mati,ketinggalan zaman, kuper, ga bisa ngapa-ngapain, ga berkelimpahan. Ya, sebab mencintai uang memang akan membuat kita tidak tenang, ketinggalan zaman, kuper, dsb.
Teman, Hanya orang yang ketinggalan zaman yang berusaha mengejar uang untuk mengikuti trend, bukan lagi karena membutuhkan. Jika ia bukan hamba uang, ia tahu bahwa apa yang dimilikinya sekarang lebih dari cukup, bahkan yang ada padanya dapat menjadi trend. Saya sering melihat barang antik tahun 80'an menjadi kejar-kejaran orang di jaman sekarang ini. ingatlah, Tuhan tidak menciptakan kita untuk menjadi hamba. Kita diciptakan untuk menjadi pemimpin. Dan uang tidak bisa memimpin hidup kita.
2. “dan cukupkanlah dirimu dengan apa yang ada padamu”, disaat kita mengalami masalah fiansial, posisinya adalah uang yang secara nyata tidak ada pada kita, tetapi kita memiliki 1 yang mampu mencukupkan kita, IMAN. Kita memiliki IMAN yang sanggup mencukupkan kita dalam pengharapan bahwa Tuhan lah yang sanggup memenuhi kebutuhan kita.

3 hal tentang kita bukanlah hamba uang:
1. Kita berkuasa atas segala yang ada di bumi.
2. kita memiliki iman atas janji-janji Tuhan
3. Allah berjanji dan Dia menepati.
selamat pagi, semua!
Blessings!
(Penulis @Edethgrace)

MELIMPAH DIDALAM KRISTUS

Bacaan : Pengkhotbah 5 : 17 - 19
(19) " Setiap orang yang dikaruniai Allah kekayaan dan harta benda dan kuasa untuk menikmatinya, untuk menerima bahagiannya, dan untuk bersukacita dalam jerih payahnya — juga itu pun karunia Allah."
1. "dikaruniai Allah kekayaan dan harta benda".
orang yang tinggal didalam Allah pasti dikaruniai berkat yang melimpah. Mengapa orang yang tinggal didalam Allah melimpah? Karena didalam Dia,kita percaya dengan iman, kita mendapatkan semua yang kita butuhkan (Yoh 14 : 14 “Jika kamu meminta sesuatu kepada-KU dalam nama-KU, Aku akan melakukannya").
2. "dan kuasa untuk menikmatinya, untuk menerima bahagianya, untuk bersukacita dalam jerih payahnya”. Orang yang melimpah didalam Allah memiliki pengetahuan untuk mengelola berkatnya. Melimpah didalam Allah tidak membuat kita khawatir, kita tidak takut memberi, kita tidak takut berbagi, kita tidak merasa berkekurangan, karena dengan iman kita percaya bahwa Allah tidak akan pernah menghentikan berkat-Nya bagi orang yang tinggal didalam Dia.
3. “—itupun karunia Allah"
Kita tidak mengangap jerih payah kita sebagai sumber “uang”, kita tidak diperhambakan oleh uang, karena Dia yang mengaruniakan kita kemampuan untuk mengerjakannya. Pkh 5 : 17 berkata “Lihatlah yang ku anggap baik dan tepat ialah: kalau orang makan dan minum dan bersenang-senang dalam segala usaha yang dilakukan dengan jerih payah dibawh matahari selama hidup yang pendek, yang dikaruniakan Allah kepadanya, sebab itu adalah bahagiannya”. 
4. (19)“tidak sering ia mengingat umurnya, karena Allah membiarkan dia sibuk dengan kesenangan hatinya”. Buah Orang yang tinggal tenang didalam Tuhan ialah ia tidak takut akan masa depannya, sebab Allah memberikan apa yang diinginkan hatinya (Mazmur 34 : 5 Tujukanlah pandanganmu kepada-Nya, maka mukamu akan berseri-seri, dan tidak akan mendapat malu tersipu-sipu.” 
“Dan bergembiralah karena TUHAN: Ia akan memberikan kepadamu apa yang diingkan hatimu”(Mazmur 37 : 4)
Blessings…!
(Penulis @Edethgrace)

CONTINUE YOUR LIFE IN CHRIST

Bacaan : Kolose 2 : 6 – 7 
”kamu telah menerima Kristus Yesus, Tuhan kita. Karena itu hendaklah hidupmu tetap didalam Dia”(Kol 2 : 6) Teman, Alkitab versi NET (New English Translation) mengartikan kata “Hendaklah” menjadi “Continue” atau berlajut, lanjutkan, teruskan. Tuhan mau kita lebih dari sekedar mengetahui Dia adalah Allah kita, Dia ingin sekali kita melihat dan merasakan kelimpahan tinggal didalam Dia, kebesaranNya yang ajaib, KemampuanNya melimpahi anda dengan kekayaanNya. “saya sudah menerima Yesus, tapi setiap ada masalah, saya masih terbawa suasana hati saya”, Teman, cek kembali kadar percaya kita, kadar pertumbuhan iman kita didalam Tuhan, Kolose 2 “ 6 -7 mengajarkan kita, untuk :
1. (Kol 2 : 6) “hendaklah kamu hidup didalam Dia” – “Continue to live your lives in Him,” Hidup berbicara tentang semua aktivitas kita setiap hari didalam Dia. Apa yang membuat agar Karakter,Cara pikir, cara bertindak, cara pandang kita didalam Dia? Baca dan renungkanlah firmanNya dimanapun anda berada, latih kemampuan anda berkembang dengan FirmanNya (Yosua 1 : 8).
2. (Kol 2 : 7) “hendaklah kamu berakar didalam Dia dan dibangun didalam di atas Dia,” – “Root and built up in Him”. Tuhan ingin kita memiliki karakter yang luarbiasa, dahsyat dan hebat, karakter yang menjadi representative anak-anak kerajaan Allah, menginspirasi banyak orang, memberkati banyak orang. Hanya didalam Dia, kita bertumbuh dan memiliki karakter hidup yang benar, jika Google play dapat mengingatkan anda untuk meng-Upgrade aplikasi d smartphone anda menjadi lebih modern lagi, maka Firman Tuhan lebih-lebih mampu meng-Upgrade pengetahuan dan karakter hidup anda dalam perkembangan dunia yang semakin pesat ini.
3. (Kol 2 : 7) .”teguh dalam iman,bersyukur”, ini adalah buah (Karakter permata) yang kita terima. Dunia punya banyak hal yang mampu membuat iman kita goyah,mematahkan semangat hidup kita, tapi firman Tuhan mempunyai lebih banyak cara untuk menguatkan Iman kita.
Jangan jadi pribadi yang biasa,yang let go with flow.
Tuhan menciptakan anda dan saya untuk menjadi berbeda.
Teruslah renungkan Firman Tuhan dan jadilah inspirasi bagi banyak orang melalui karakter dan cara pandang kita didalam Tuhan Yesus.
God bless Us as always.. 
(Penulis @ Edethgrace)

JANGAN TAKUT BERKOMITMEN

Teman, membaca Matius 10 : 34 – 39 timbul pertanyaan dalam benak saya, mengapa Tuhan dengan tegas mengatakan pesan kalimat per kalimat tentang komitmen kepada murid-murid saat mereka menerima panggilan dan diutus Tuhan?. Perikop Matius 10 : 34 – 39 ini adalah “ Yesus membawa pemisahan – Bagaimana mengikut Yesus”. banyak orang Kristen berpendapat bahwa firman Tuhan dalam ayat ini ditujukan pada gambaran hari dimana Tuhan datang kedua kali, atau sering kita sebut hari kiamat. Pemisahan bukan sebatas itu, pemisaha berbicara kualitas hidup anak-anak Tuhan yang berbeda dari dunia, setia mengikut Yesus, hidup dalam komitmen takut akan Tuhan. Ayat ke 35 mengatakan “Aku (Tuhan) datang untuk memisahkan orang dari ayahnya, anak perempuan dari ibunya, menantu perempuan dari ibu mertuanya,” YA benar! Tuhan datang untuk memisahkan, pemisahan itu terlihat dari kehidupan yang berkomitmen takut akan Tuhan,berkomitmen untuk hidup atas dasar FirmanNya. Ayah,ibu,mertua dan saudara yang Tuhan sebut berbicara tentang lingkungan tempat kita bertumbuh. Dimanapun lingkungan kita saat ini,selama kita hidup atas dasar firman Tuhan, komitmen kita, kesetiaan kita tidak akan mudah terpengaruh, karena buah dari komitmen kita adalah kehidupan kekal. Hal penting yang kita harus ketahui, mengapa Tuhan mau kita memiliki komitmen denganNya :

1. karena Dia Allah yang penuh kasih, bisakah anda bayangkan sejenak betapa cintanya pasangan terhadap anda, sampai-sampai anda ga pengen terjadi apa-apa dengannya, atau bayangkanlah perasaan anda ketika pasangan anda mengutamakan anda dalam segala keadaan. Tuhan ingin menjadi prioritas dalam hidup kita, Ia ingin menjadi pribadi yang paling anda utamakan. Bukan karena Tuhan butuh belas kasihan kita, tapi karena Tuhan ingin menunjukan bahwa komitmen mengasihi Dia,mengutamakan Dia,kita tidak akan pernah merasa kecewa. Tuhan ingin kita melihat Dia sebagi pribadi yang sanggup memenuhi kebutuhan kita, Tuhan yang sanggup melakukan apapun untuk kita, Oh HE IS TRUE LOVE,EVERLASTING LOVE. Kita berkelimpahan dalam kasih karunia Tuhan. 

2. Komitmen untuk memikul salib bukanlah beban. Bagi Allah yang mengutus Yesus kedunia, memikul salib bukanlah beban berat, tapi tujuan hidup. Karena setelah Yesus mati dan dikuburkan, Ia bangkit dari antara orang mati. Tuhan Allah kita tidak pernah main-main soal komitmen. saya ga pernah melihat orang yang berkomitmen memiliki integritas karena takut akan Tuhan di kantor,sekolah dan dimana saja membiarkan dirinya terjerumus masalah-masalah yang dibuat-buat oleh iblis dan kedegilan manusia. Dia ingin kita memiliki karakter yang bernilai kemuliaanNya, karena di dalam Dia tidak karakter orang gampangan. 

3. Tuhan sudah menyiapkan hidup yang kekal bagi kita, Dia ingin kita menikmatinya. ketika kita bersikeras hidup dalam kecurangan, kekecewaan, dan semua karakter negative yang menghasilkan hidup kita banyak masuk jurang, disaat yang sama Tuhan juga ingin kita GAK mempertahankan komitmen kebiasaan lama kita, Dia mau memberkati kita tapi tidak akan pernah cocok jika kita masih hidup dengan cara pandang kita sendiri,Cara pandang yang salah, cara pandang yang jauh dari firman Tuhan. “saya sudah pernah berkomitmen, tapi saya begini-begini saja” atau “ saya takut berkomitmern karena banyak pekerjaan”. UPGRADE pengetahuan anda akan firmanNya, gak perlu repot-repot beli buku test psikologi, renungkan kembali setiap Firman yang anda baca, baca setiap kata per kata dalam firmanNya. tujuan hidup kita adalah memiliki komitmen dengan Tuhan, jangan takut, karena buah yang baik dihasilkan dari pohon yang baik. (Penulis @edethgrace)

KOMITMEN

Matius 10:37-39 (TB) Barangsiapa mengasihi bapa atau ibunya lebih dari pada-Ku, ia tidak layak bagi-Ku; dan barangsiapa mengasihi anaknya laki-laki atau perempuan lebih dari pada-Ku, ia tidak layak bagi-Ku.
Barangsiapa tidak memikul salibnya dan mengikut Aku, ia tidak layak bagi-Ku.
Barangsiapa mempertahankan nyawanya, ia akan kehilangan nyawanya, dan barangsiapa kehilangan nyawanya karena Aku, ia akan memperolehnya.
Hari adalah seorang yang rajin, dalam seminggu Hari mempunya pelayan-pelayanan yang harus ia ikuti, tampaknya tidak pernah ada kata absen bagi Hari untuk melayani Tuhan. Suatu ketika Hari bertemu dengan Herman, teman lamanya, Herman adalah seorang Preman yang cukup terkenal, dalam perbincangan yang cukup singkat itu, Herman mengatakan ia rindu untuk pergi ke gereja, ia meminta Hari untuk sekali-sekali mengajaknya,Haripun mengiyakan. Singkat cerita, Hari tak kunjung mengabari Herman untuk gereja bersama-sama. Setiap pesan yang dikirim Herman terabaikan karena sibuknya Hari dalam pelayanan di gerejanya.
Teman, mengikut Yesus tidak hanya sebatas kita mengikuti banyak pelayan di gereja. Sejak kecil Tuhan Yesus memang senang duduk dalam Rumah BapaNya, tapi setelah dewasa, ia mengarahkan pandangan-Nya pada orang-orang yang belum mengenal Allah, dan orang-orang yang tidak mengenal Allah ini tidak hanya didalam rumah Tuhan tapi diluar Rumah Tuhan. Yesus melihat kepada orang-orang luar.domba-domba yang hilang. Benar, pelayanan itu adalah panggilan, tapi yang menentukan pelayanan kita berkenan kepada Tuhan adalah bagaimana respon kita dalam :
1. memprioritaskan Tuhan Yesus dalam segala keadaan (Matius 10 : 37) .
2. Komitmen, Kesetian kita berdiri bagi kemuliaan Tuhan Yesus (Matius 10 : 38).
3. menjadi teladan bagi semua orang (Matius 10 : 39) .

Teman, apa saja yang kita lakukan hari ini yang menuntun kita dan orang lain kepada Kristus sangatlah berharga, sebab melalui pelayanan/pekerjaan kita, orang melihat Kristus, dengan cara ini orang yang melihat kita akan memuliakan Tuhan, orang ingin mengetahui Pencipta kita.
Jangan membatasi diri kita, perlebar, kembangkan komitmen kita agar Tuhan dipermuliakan , sebab Tuhan Yesuspun tidak membatasi KasihNya bagi kita bahkan orang lain. Kita adalah Representative, Anak-Anak Allah yang diciptakan untuk memberitakan kabar keselamatan bagi hati yang haus akan kebenaran.
BLESSINGGGSS!
(Penulis @edethgrace)

Senin, 08 Februari 2016

Pernah melihat-Mu didalam rahim ibu

Pernah,
Berlari sekuat mungkin menjadi sel telur 
Berhasil menempel di dalam rahim ibu, lalu tertidur
 
Pernah,  
tidurku melihat sukacita-Mu melukis wajahku, 
Tangan-Mu menari-nari membentukku
tulang kuat dan buah pinggang ku adalah buatan-Mu 
 
Perut ibu ku adalah kanvas-Mu
kuas adalah tangan-Mu
Aku dibentuk indah sesuai rupa-Mu 
Nafasku adalah hembusan-Mu 
 
Lalu, lahir dan bertumbuh, Belajar berjalan dan berbicara,Melewati masa kanak-kanak dan gadis remaja, sekarang menjadi wanita, 
Mengulang tanggal yang sama,  
Bisikan-Mu masih ku ingat 
"Selamat hari lahir, anak-Ku"
 
 Tuhan, 25 tahun akrab dengan nama-Mu 
Kata-Mu, Engkau adalah hidupku 
Teduh ku melewati setiap musim adalah Engkau 
Kuat ku disetiap kelemahan adalah Engkau 
Apa jadinya aku tanpa-Mu? 
 
Sejak kelahiranku  
Aku tenang dalam kata-Mu , Engkau adalah ketenangan bagi hari hidupku.. 
Penulis @Edethgrace


Kita Diciptakan dengan bakat-bakat terbaik didalam kita.

 Bacaan : Keluaran 35 : 31

Halo Teman-teman, siapa diantara kita yang ngerasa punya banyak bakat tapi ngerasa gak untuk dikembangkan? atau ngerasa ga punya bakat? wahh... berita baiknya, kita semua yang Tuhan ciptakan memiliki bakat loh....!

Tuhan Allah dalam keluaran 35 :31 mengatakan "dan telah memenuhinya dengan Roh Allah, dengan keahlian, pengertian dan pengetahuan, dalam segala macam pekerjaan,"

Tuhan tuh benar2 mencintai pengetahuan, oleh sebab itu semua pengetahuan yang baik,
Dia ciptakan utk memenuhi kebutuhan kita.. 

so, qt jg harus cinta sama Pengetahuan. Banyak belajar, banyak mengasah.karena masing2 kita sejak lahir sudah dipenuhi Roh Allah dengan keahlian2 yg luar biasa..
So, guys pergunakan apa yg ad pada kita.. belajar utk Fokus sama apa yang kita kerjakan..
Karena didalam dunia ga ad yang ga bisa kita kerjakan selama kita ada didalam Tuhan.

 
Semangatt buat yang Kuliah, yg kerjain skripsi, yang lagi kerja
Tetap minta pimpinan Tuhan buat belajar dan bekerja yah...

Penulis @Edethgrace

Kamu BaPer (Terbawa Perasaan) ?


Bacaan : Mazmur 84 : 4
 
kemarin siang dalam perjalanan menuju tempat les, saya ngeliat anak-anak yg seneng banget naik Busway. Mereka ketawa-ketawa sambil bercerita bahwa ini pertama kalinya mreka naik busway. Lucu.. dan sempet buat saya senyum-senyum ngeliat tingkah mereka. Jadi bisa saya simpulkan, alasan mereka Bahagia banget karena ini pertama kali mereka naik busway..hihihihi ngeliat mereka penuh Sukacita kayak gini, buat saya jadi Inget..Dulu, saya BaPer-an. Kalo sudah baper..mood saya ga bakalan stabil.Tapi sekarang, setelah dibentuk dalam perubahan.. Tuhan Yesuslah yang sekarang menjadi sumber kebahagiaan saya.
Dulu saya menggantungkan kebahagian saya sama orang lai, kalau di janjikan sesuatu dan gak ditepati saya bisa marah-marah dengan meledak-ledak.
 
Skarang Tuhan Yesus jadi Sumber KEBAHAGIAAN saya. mengapa, karena dari hari ke hari melalui FirmanNya saya hidup, setiap Firman yang kita baca memiliki kekuatan, kekuatan mengalihkan dan meredamkan mental kita yang sedang breakdown alias baper kepada pengharapan yang membangkitkan kekuatan dalam diri kita . Jadi sadar kalo,FirTu di Ibrani 4:12 mengatakan " Sebab firman Allah hidup dan kuat dan lebih tajam dari pada pedang bermata dua mana pun; ia menusuk amat dalam sampai memisahkan jiwa dan roh, sendi-sendi dan sumsum; ia sanggup membedakan pertimbangan dan pikiran hati kita
 
 Wah.. Teman, FIRMAN TUHAN itu emg HIDUP dan KUAT bangettt..nget.. nget...KUAT BANGET buat kita BAHAGIA. 
 
remind our self that Amsal 17:22 mengatakan jika kita mau terus merasa sukacita kita perlu merenungkan FirmanNya, mengicapkannya dalam segala keadaan maupun aktivitas kita.  " Hati yang gembira adalah obat yang manjur, tetapi semangat yang patah mengeringkan tulang. ".
 
Semakin kitaberGEMBIRA, semakin Puji2an datang dari mulut qta buat Tuhan, Mazmur 84:4 " Berbahagialah orang-orang yang diam di rumah-Mu, yang terus-menerus memuji-muji Engkau. Sela " 
orang-orang yang diam didalam rumah Tuhan adalah orang-orang yang menghidupkan hidupnya dengan Firman Tuhan. 
 
jadi kita semakin mengerti bahwa BaPer tidak disebut didalam Firman Tuhan, tetapi BERSUKACITALAH DALAM SEGALA KEADAAN.

OUR HABIT DETERMINE OUR QUALITY



Bacaan : Yosua 1 : 8

Dulu waktu jaman aku ngerjain skripssi dan penelitian di sekolah Menengah Atas, Aku sempet punya murid yang hobi bgt kalo di beri tugas ga mau ngerjain. Alasannya capek, trus waktu UH (ulangan harian) dia jadi gelisah karena ga tau jawab soal. Setelah UH saya menmanggilnya dna bertanya kenapa dia ga belajar? Dia hanya menjawab sambil garuk2 kepala (mungkin dia ketombean :D) "aku main PS,Miss. Aku taruhan sama temen2 buat bangun kastil dsb". 
Teman, pada kenyataannya Jika kita ga punya kebiasaan yang baik, kemudiaan hari kita yang akan susah sendri. 

Sama halnya dengan merenungkan FirTu. Jika kita ga terbiasa merenungkan dan melatih diri kita dengan FirTu. Jagan salahkan Tuhan karena keputusan2 salah yg qta buat, karena jika kita didalam Tuhan, mengenal dengan baik Firman Tuhan, melatih diri sesuai firTu, hidup kita bkan lagi hidup yang biasa2 saja tetapi makin BERKUALITAS. 

Remind our self today : my habit determine my quality.Jadikan Saat Teduh kita sebagai Kebiasaan dan kebutuhan... :). 

Semangat buat kita semuaaaaaaa..... \:D/ 
(Yosua 1:8 ) "Janganlah engkau lupa memperkatakan kitab Taurat ini, tetapi renungkanlah itu siang dan malam, supaya engkau bertindak hati-hati sesuai dengan segala yang tertulis di dalamnya, sebab dengan demikian perjalananmu akan berhasil dan engkau akan beruntung. 
(Penulis @edethgrace)

MEMPERSEMBAHKAN YANG TERBAIK.


Bacaan :Matius 25 : 21 - 29

Perumpamaan tentang Talenta berbicara  tentang apa yang kita miliki. Bukan hanya bakat bermain musik, tetapi, apa saja! Yesus berkata dalam Matius 25:29 "Karena setiap orang yang mempunyai, kepadanya akan diberi, sehingga ia berkelimpahan. Tetapi siapa yang tidak mempunyai, APAPUN jg yang ada padanya akan diambil dari padanya"

GOD IS LOVE. Remember that!Yg mmbuat hamba 1 talenta harus d campakan adalah karna pemahaman dan keputusan yg salah tentan Tuannya.

(Baca Matius 25:24-25 (TB) ) "Kini datanglah juga hamba yang menerima satu talenta itu dan berkata: Tuan, aku tahu bahwa tuan adalah manusia yang kejam yang menuai di tempat di mana tuan tidak menabur dan yang memungut dari tempat di mana tuan tidak menanam.Karena itu aku takut dan pergi menyembunyikan talenta tuan itu di dalam tanah: Ini, terimalah kepunyaan tuan!" jika kita baca dengan seksama,  tuan ini memiliki anugerah lagi yg lbh besar kepada hamba-hambanya.

Kita dapat membaca pada Matius 25 : 21 "maka kata tuannya itu kepadanya: Baik sekali perbuatanmu itu, hai hambaku yang baik dan setia, engkau telah setia memikul tanggung jawab dalam perkara yang kecil, aku akan memberikan kepadamu tanggung jawab dalam perkara yang besar. Masuklah dan turutlah dalam kebahagiaan tuanmu". Tuan ini telah mempersiapkan yang terbaik kepada hamba-hambanya yang setia. tetapi dari ketiga hambanya ini, hanya satu yang tidak setia, ketidaksetiaannya berawal dari kurangnya ia mengenal tuannya. Teman, saat kita kurang pengetahuan akan Firman Tuhan, dan kurang membina hubugan yang dekat dengan Tuhan lewat saat teduh kita. kita akan mudah melakukan dan menganggap sesuatu dengan cara pandang yang negative. karena kita tidak pernah menghidupkan diri kita dengan pengajaran yang benar yaitu Firman Tuhan.


Teman, dari hari senin-sabtu banyak kegiatan yang telah kita lakukan, dari hal kecil maupun hal besar, tetapi jika semua aktivitas yang kita lakukan hanya untuk diri kita sendiri, kita akan memandang apa yang kita kerjakan dengan rasa tidak puas. kita mudah terpengaruh, tidak memiliki tujuan dan prinsip. Tuhan telah mengenal kita dengan baik, Ia menganugerahkan semua yang baik bagi kita, lakukanlah segala aktivitas kita karena takut akan Allah.
 Tuan ini sgt mengenal hamba-hambanya dengan baik.oleh sebab itu, dia memberi kepercayaan bagi hambanya sesuai kesanggupannya (matius 25 : 14 - 15). 

Tuhan Allah kita juga mengenal kita dengan sangat baik. Bahkan lbh baik dr kita mengenal diri kita sendiri. Sebab itu diberinyalah kita " dan telah Kupenuhi dia dengan Roh Allah, dengan keahlian dan pengertian dan pengetahuan, dalam segala macam pekerjaan," (Keluaran 31:3) 

So, apa yang ada padamu hari? Do it. Do it for The Lord. Be hyper (active) in God ..  

(Penulis @Edethgrace)

Minggu, 31 Januari 2016

Tujuan kita memuji Tuhan


 1. bukan untuk mendesak Tuhan menyelesaikan masalah kita secepat-cepatnya, bukan untuk menagih2 / memaksakan Tuhan menyatakan janjiNya sesuai waktu kita. (Yesaya 29:13 (TB) Dan Tuhan telah berfirman: "Oleh karena bangsa ini datang mendekat dengan mulutnya dan memuliakan Aku dengan bibirnya, padahal hatinya menjauh dari pada-Ku, dan ibadahnya kepada-Ku hanyalah perintah manusia yang dihafalkan,) . 

2. Tuhan Layak menerima setiap ungkapan syukur kita lewat Pujian Penyembahan. Bukan karena saudara dan saya telah melakukan kebaikan, tapi karena Dia sdh melakukan Kebaikan itu lebih dlu dan kita menikmatinya karena Iman. 


3. Membangkitkan dan menajamkan iman kita, membuat kita bangkit dari kekhawatiran, memfokuskan pandangan kita pada Tuhan dan JanjiNya atas hidup kita Setiap Hari.
Karena kita akan menuai jika kita tidak menjadi lemah ( Galatia 6:9 (TB) Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik, karena apabila sudah datang waktunya, kita akan menuai, jika kita tidak menjadi lemah.)
Blessinggss!


Penulis:@edethgrace
Top of Form
Bottom of Form

ENLARGE YOUR LIFE!

2 hari lalu saya sempat chat dengan 2 teman lama saya, topik kami pada saat itu adalah tentang pacar. (Hahaha agak lucu rasanya ngebahas masalah yg 1 ini)
2 teman saya (sdh setuju ga sebutin nama, tapi rela d critain dsini haha) ini br bbrp bulan putus dr pacar2nya. Saya seneng bnget..jadinya ga jomblo sendirian haha. Kesimpulan pembicaraan kami adalah mereka merasa sepi, sendiri, males ngapa2in, galau, pkiran, dan semua prasaan yg timbul setelah putus cinta.
Girls, jangan karena ga punya pacar/ gebetan qt d sukain sm org lain de el el, qta jadinya patah semangat. Bersyukurlah skrg km punya banyak "me and God time". It doesnt mean, dengan cara ini kamu harus nunjukin ke mr.ex klo km udh kuat dan move on, loh yah. Tapi karena km tau Tuhan mengasihi kamu lebih dulu, dan potensi didalam diri kamu bisa kamu kembangin lebihhhh lebar lagi bukan karena mau show off sm mantan, tapi karena krn km tau Tuhan menciptakan kmu dengan tujuan yg besar, ajaib dan dahsyat Mazmur 139:13-14 (TB) "Sebab Engkaulah yang membentuk buah pinggangku, menenun aku dalam kandungan ibuku. Aku bersyukur kepada-Mu oleh karena kejadianku dahsyat dan ajaib; ajaib apa yang Kaubuat, dan jiwaku benar-benar menyadarinya.".
C'mon GIRLS! ENLARGE your life. Lakukan visi yg kamu pengen capai tahun ini.. Amsal 24:27 (TB) berkata "Selesaikanlah pekerjaanmu di luar, siapkanlah itu di ladang; baru kemudian dirikanlah rumahmu. "
Proverbs 24:27 (ESV) Prepare your work outside; get everything ready for yourself in the field, and after that build your house.
Blessings

Penulis @Edethgrace

Rabu, 27 Januari 2016

HAPPY PLACE

Mazmur 138:3 (TB)
"Pada hari aku berseru, Engkau pun menjawab aku, Engkau menambahkan kekuatan dalam jiwaku."

Psalms 138:3 (ESV)
"On the day I called, YOU answered me; my strength of soul , YOU increased."

 Teman saya pernah bercerita dia mengalami rasa gugup ketika mengikuti interview dalam ajang putri pariwisata, dan sekalipun dia gugup tetapi dia dapat menemukan “Happy Place”nya. seperti memainkan jari-jarinya. Mengalami rasa gugup adalah perasaan wajar yang dapat di alami oleh siapa saja,hanya saja rasa gugup ini bisa timbul terus menerus jika kita menghidupkannya dalam segala keadaan. Tahukah ,Rasa gugup timbul karena kita memaksanya hadir? dan jika sudah berlebihan akan membawa pikiran negative menuju rasa takut, dan jika dibiarkan, akan berujung kepada rasa intimidasi,tidak percaya diri, dan rasa enggan. Mazmur Daud mengatakan “Engkau (Tuhan) menambahkan kekuatan dalam jiwaku”. Daud, menyebut Tuhan Allahlah yang menambahkan kekuatan bagi jiwanya. ini berarti bahwa didalam daud sebenarnya sudah ada kekuatan, tetapi dia tetap berseru pada Tuhan Allah agar kekuatan didalam jiwanya semakin bertambah. Saudara kita tidak diciptakan untuk menghadapi setiap situasi dengan rasa gugup, “Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan,melainkan roh yang membangkitkan kekuatan,kasih dan ketertiban”(2 Timotius 1 : 7). jika kita membacanya dalam versi English Standart Version, kata ketertiban diartikan sebagai “self-control” atau pengendalian diri. Ketika daud mengendalikan dirinya dengan fokus berseru kepada Tuhan, dia bertambah kuat. berarti, Sama seperti daud, Tuhan juga meletakan didalam kita roh kekuatan yang mampu melawan rasa gugup.
 Daud berseru pada Tuhan karena dia mengenal Allah, alkitab mencatat bahwa daud mendapatkan kekuatan karena dia selalu memberikan waktunya mendengar suara Tuhan. mungkin,kita tidak berada di jaman daud, dimana Tuhan berbicara langsung. Tetapi saya percaya FirmanNya didalam alkitab akan membuat kita merasakan hadiratNya. Ini berarti bahwa ketika merenungkan Firman Allah dan mengucapkannya saat kita merasa gugup, kita sedang membiarkan Tuhan sebagai “Happy Place” yang menambahkan kekuatan bagi jiwa kita. Saudara, kita bukanlah generasi penakut, gugup memang wajar,tetapi ingatlah bahwa Tuhan tidak menciptakan kita untuk berkawan dengan rasa gugup, ketika Tuhan menciptakan dan membentuk kita serupa dan segambar denganNya, menghembuskan nafas hidup didalam tubuh kita berate Dia telah meletakan kekuatanNya didalam kita, kekuatanNya didalam kita akan terus medorong jiwa kita merenungkan firmanNya dalam setiap waktu, dalam setiap keadaan. Kita sudah mengetahuinya, Happy Place kita adalah firman Allah.
(penulis @edethgrace)

KITA BUKAN CIPTAAN YANG BIASA

Yeremia 18:4 (TB)
"Apabila bejana, yang sedang dibuatnya dari tanah liat di tangannya itu, rusak, maka tukang periuk itu mengerjakannya kembali menjadi bejana lain menurut apa yang baik pada pemandangannya."

 Pernahkah saudara membeli sebuah patung yang berproduk gagal? Atau saudara membelinya dalam keadaan sudah patah, atau pecah?. Bagi saya,tidak ada pabrik atau kerajinan tangan berkelas yang di jual mahal tetapi produknya tidak memuaskan. Saya agak risih rasanya jika mendengar orang berkata tentang dirinya “saya ini orangnya biasa-biasa saja”, “hidup saya biasa-biasa saja”. Merendahkan diri itu baik tapi bukan berarti kita harus terlihat ga punya kemampuan, sementara Tuhan sudah membentuk dan menetapkan kemampuan didalam kita untuk sebuah tujuan yang besar. “saya pernah gagal, jadi saya mau mulai dengan yang biasa-biasa ajah dulu”. Saudara, jika kita berkata bahwa kita lemah, kita lemah, karena itu adalah perkataan kita. ketika Yeremia disuruh Tuhan pergi ke tukang periuk yang sedang bekerja dipelarikan untuk membuat bejana, Tuhan sementara membuka mata Yeremia, bahwa Tuhan tidak pernah menciptakan segala sesuatu (saya dan anda) untuk sebuah label “PRODUK GAGAL”. Jika seorang tukang periuk sanggup merubah kembali bejana yang rusak, Tuhan yang memberi anda hidup di atas kayu salib, 100x lipat sanggup membentuk saudara lebih baik dari tukang periuk bahkan tukang pembuat boneka kayu. Bahkan saat Dia membentuk saudara dan saya, dia ga sementara main-main atau ga fokus. 


Dia tahu bahwa yang diciptakanNya adalah sebuah mahakarya ajaib yang ketika lahir akan menunjukan hasil pembentukanNya yang mulia,memiliki hidup dan akan berkarya untuk kemuliaanNya (Mazmur 139 : 13, dan Yesaya 43 : 7). Saudara dan saya bukan benda mati, untuk itulah kita disebut mahkluk hidup, karena didalam kita ada kemampuan yang besar,ajaib dan dahsyat , ada kehidupan yang Tuhan ciptakan didalam kita. “tapi saya tidak menemukan kemampuan didalam diri saya “ Lukas 11 : 10 berkata “Karena setiap orang yang meminta, menerima, dan setiap orang yang mencari,mendapat dan setiap orang yang mengetok,baginya pintu dibukakan.” Mengapa Tuhan mengatakan kalimat ini? karena semuanya sudah Dia sediakan, sudah diciptakan untuk saya dan saudara. Dan mahakaryaNya yang ajaib ada didalam kita. Jangan membatasi kemampuan didalam anda, sebab mahakarya Tuhan tidak diciptakan untuk sebuah kesalahan.
(Penulis @edethgrace)

DICIPTAKAN UNTUK TUJUAN TUHAN YANG BESAR

Yeremia 1 : 4 – 19
(4) Firman TUHAN datang kepadaku, bunyinya; (5) “Sebelum Aku membentuk engkau dalam rahim ibumu, Aku telah mengenal engkau, dan sebelum engkau keluar dari kandungan, Aku telah menguduskan engkau, Aku telah menetapkan engkau menjadi nabi bagi bangsa-bangsa.
 
Sejak kecil almarhum mami saya paling senang mengantar saya mengikuti kursus dan lomba tari dan menyanyi, bagi beliau bakat saya sudah terllihat sejak umur 5 tahun, katanya saya selalu ga bisa diem kalau dengar musik, pasti saya sedang menari atau ikut-ikut nyanyi juga (hahaha) rasanya lucu sekali jika mengingat lagi masa kecil itu yang telah membentuk saya sebagai seorang edeth yang suka mengikuti dan menjuarai kompetisi menari dan menyanyi sejak kecil. Papi saya juga cerita,kalau dulu jika saya diberikan buku renungan harian, gelagat saya saat membaca akan seperti seorang pendeta yang sedang berkhotbah. Orang tua saya mengenal saya dengan baik,sekalipun mereka mengetahui bakat saya dari kegiatan yang saya suka.

Ketika Tuhan memanggil dan mengutus Yeremia, Dia tahu bahwa yeremia pasti akan merasa minder dengan keadaan dirinya yang mustahil untuk dikatakan sebagai seorang nabi, tetapi Tuhan meyakinkannya bahwa Ia telah mengenal Yeremia jauh sebelum Ia membentuknya.Tuhan bahkan memberikan kekuatan perkataanNya serta mempersiapkan Yeremia dengan memberikan dan melatih penglihatan (pewahyuan) yang akan terjadi pada zaman Raja Yehuda (ayat 5 – 16).
Teman, Tuhan Allah yang mengenal,membentuk, menguduskan dan menetapkan kemudian mengutus yeremia adalah Tuhan Allah yang sama sampai hari ini, Dia yang memberikan kasih karuniaNya melalui Yesus Kristus di atas kayu salib bagi kita, Dialah yang telah menciptakan kita dengan tujuan yang besar.


Berhentilah berkata saya masih muda, atau saya sudah tua, umur saya ga mungkin untuk melihat tujuan Tuhan yang besar, saya sudah pernah gagal dan saya takut terulang! OH COME ON! Saudara, kita diciptakan untuk tujuan yang besar, sebelum kita dibentuk, Dia tahu siapa kita, Dia tahu mengapa saya dan saudara harus Ia ciptakan. Dia mengetahui setiap kemampuan yang diberikanNya bagi kita. Gali lagi kemampuan yang ada dalam saudara, buat visi terbaik untuk masa depan saudara. Tuhan selalu mau kita mendapatkan yang terbaik, Dia tidak pernah mau kita kalah dengan keadaan. Buat visi yang besar, dan persiapkan diri kita untuk menerimanya.
(Penulis @Edethgrace)

MENGENDALIKAN PERASAAN KITA

Mazmur 42 : 5- 6
(5) “ inilah yang hendak kuingat, sementara jiwaku gundah gulana; bagaimana aku berjalan maju dalam kepadatan manusia, mendahului mereka melangkah ke rumah Allah dengan suara sorak-sorai dan nyanyian syukur, dalam keramaian orang-orang yang mengadakan perayaan.” (6)“ mengapa engkau tertekan, hai jiwaku, dan gelisah di dalam diriku? Berharaplah kepada Allah! Sebab aku akan bersyukur lagi kepada-Nya, penolongku dan Allahku!”.

“kita dapat menikmati perasaan ketika perasaan itu baik, dan menolaknya ketika perasaan itu menjadi buruk.” – Andrew Wommack
 

 Pernah terbayang dalam benak saya, bagaimana keadaan manusia jika hidupnya di kontrol menggunakan tali di tangan,kaki, dan kepala, seperti boneka Marionette. Boneka Marionette adalah boneka pertunjukan yang dikendalikan dari atas menggunakan tali atau kawat oleh seorang dalang (manipulator), saat pertunjukan boneka ini tidak akan bisa bergerak sendiri tanpa dikendalikan oleh sang dalang. Sadar atau tidak, perasaan buruk juga mampu mengontrol kehidupan kita. Perasaan negative yang dibiarkan bertumbuh besar dalam hidup kita bisa mendatangkan bahaya. Tetapi, perasaan negative hanyalah pilihan, karena Allah menciptakan kita untuk melakukan pekerjaan baik, tindakan yang positif, yang membawa damai sejahtera bagi hidup kita. Masih ingat, Sebelum Tuhan Yesus naik ke sorga, ia berkata kita ga perlu gelisah dan gentar karena damai sejahtera ditinggalkan bagi kita (Yohanes 14 : 27). Daud mengalami masa dimana ia merasa gundah gulana, dan diintimidasi oleh musuh-musuhnya, tetapi sekalipun perasaan negative itu muncul, Daud tetap mengontrol pikirannya dan berkata pada jiwanya,“ mengapa engkau tertekan, hai jiwaku, dan gelisah di dalam diriku? Berharaplah kepada Allah! Sebab aku akan bersyukur lagi kepada-Nya, penolongku dan Allahku!”.di ayat terahkir dalam mazmur 42 ini, kita akan menemukan kalimat yang sama, Daud mendorong pikiran negativenya tidak dengan tindakan yang negative, ia justru menolak perasaan negative dengan menenangkan jiwanya untuk berfokus kepada Tuhan, mengingatkan jiwanya bahwa hanya Tuhan yang mampu menolongnya. Guys, kita ga diciptain untuk dikontrol oleh perasaan negative. Apa yang Tuhan ciptakan adalah baik, tetapi perasaan-perasaan negative bukanlah bagian dari apa yang sudah Tuhan ciptakan untuk kita. Jangan memberi waktu ditipu oleh iblis. Kendalikan perasaan kita dengan Firman Allah. Renungkan FirmaNya setiap waktu,maka kita akan akan terus dipenuhi damai sejahtera.